Jumat, 20 Mei 2016

Cuci Piring Juga Ibadah

Assalamu'alaikum...

Waah lama sekali blog ini tidak diisi. Hehe.
Sekarang yang punya blog sudah menikah, saudara-saudara. Jadi mungkin isi blog ini kedepannya akan bernuansa emak-emak yang bisa terlihat dari judulnya  ^^

Well, buat emak-emak dimanapun berada. Cuci piring mungkin sudah jadi rutinitas yang tak terpisahkan dalam kehidupan rumah tangga. Meskipun sebagian ada yang dibantu asisten atau anaknya. Hehe. Nah, terkadang piring-piring yang terlihat sudah menumpuk bisa bikin kita merasa enggan mencucinya. Betul? :D

Ibu-ibu shalihah, biar semangat nyucinya, gimana kalau kita inget satu hal ini:
"Cuci Piring Juga Ibadah"

(ilustrasi oleh Sistri P. Hesa)

Ibadah, kalau kita niatkan lillahi ta'ala. Iya dong, kita kan nggak mau rugi melakukan sesuatu capek-capek, tangan kena sabun, basah, kotor, tapi nggak dapet apa-apa di akhirat. Jadi kita berharap Allah meridhai setiap aktivitas kita termasuk cuci piring...

Mulai dengan bismillah, mulai dari piring atau gelas yang paling mudah dicucinya. Terusin deh sampai selesaai ^^ boleh sambil dzikir atau shalawatan biar nggak kerasa. Ayo yang lagi baca dan punya tumpukan piring di wastafel, segera bangkit! Bahkan bidadari pun bisa cemburu dengan istri / ibu shalihah yang berlelah-lelah di dunia dengan meniatkan setiap aktivitasnya lillahi ta'ala.... ;)

Yuk SEMANGAT!